Kamis, 07 November 2013

Ukuran Angin Ban Motor



Sudah tahukan anda, berapa ukuran tekanan angin ban motor yang kita miliki? Pasti jawabannya ada yang tahu dan juga masih banyak yang belum tahu. Sebenarnya mengenai ukuran tekanan angin pada motor sudah tertera pada buku panduan yang kita peroleh dari pihak pabrik. Bahkan pada pabrikan tertentu juga menyertakan stiker ukuran angin yang diletakkan pada arm roda belakang. Tapi kalau anda masih belum juga tahu, anda bisa tanya pada saat service ke dealer resmi.




Berbicara tentang ukuran angin ban motor, pada umumnya adalah 28 – 30 psi untuk ban depan. Sedangkan untuk ban belakang  sebesar 33 – 38 psi. Lain halnya jika menggunakan kendaraan kita untuk mengangkut barang yang cukup berat, misalnya untuk belanja keperluan toko dipasar. Bisa menambah tekanan angin pada ban belakang. Yaitu antara 45 – 50 psi.

Tujuan utama dari pemberian tekanan angin yang tepat pada ban adalah untuk mengurangi gaya gesek yang berlebih antara ban dengan media jalan. Sehingga tarikan kendaraan lebih enteng dan bisa lebih irit bahan bakar. Dan yang lebih penting lagi adalah tidak mudah menyebabkan ban menjadi bocor.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar